Berita Sarin Gumi Nusantara
RedaksiIndeks
News  

Tak Ingin Pantai Tercemar, Babinsa Kodim Klungkung Gelar Aksi Bersih Pantai

Klungkung, Balijani.id – Sebagai upaya menjaga pantai tetap bersih dan bebas sampah, Babinsa kampung Kusamba Serma Yudi Suhartono mengajak masyarakat di wilayah binaannya bergotong royong dalam aksi bersih-bersih di area pantai kampung Kusamba, Jumat (24/06/22).

Disela-sela kegiatan, Serma Yudi mengatakan bahwa sampah merupakan limbah yang menjadi musuh lingkungan selama ini.

Disamping merusak pemandangan, sampah juga mengakibatkan rusaknya ekosistem bawah laut, seperti terumbu karang, ikan dan satwa laut lainnya. Bahkan sampah menjadi salah satu potensi sumber penyakit ” ungkapnya.

Untuk mencegah hal-hal tersebut, pagi ini dirinya mengajak masyarakat disekitar wilayah pantai ini untuk menggelar aksi bersih-bersih, guna menciptakan kondisi pantai kampung Kusamba yang bersih, rapi dan asri serta tidak tercemar oleh sampah, “terangnya.

Sementara itu, terpisah Dandim Klungkung Letkol Inf Suhendar Suryaningrat, SH. M.Si menjelaskan, selain menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat, aksi bersih-bersih ini diharapkan akan menggugah kesadaran seluruh masyarakat agar peduli terhadap lingkungannya.

Ingat, menjaga kebersihan lingkungan adalah tugas kita bersama. Kalau bukan kita, siapa lagi yang akan menjaga lingkungan kita. Jadi mari rapatkan barisan, bersama-sama kita menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan.

[ 026/IGS ]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *