Berita Sarin Gumi Nusantara
RedaksiIndeks
News  

Redam Kriminalisasi Bankompol Kamtibmas Biringkanaya Berdayakan Masyarakat

Makassar, Balijani.id ~ Sebagai organisasi masyarakat yang bertugas membantu mewujudkan keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat, maka Bankompol (Bantuan Komunikasi Kepolisian) Sektor Biringkanaya, Makassar, Sulsel berusaha merangkul semua elemen masyarakat untuk diajak bersama-sama dalam menjaga keamanan di lingkungannya masing-masing.

Ketua Bankompol Kamtibmas Sektor Biringkanaya, Peltu (Purn) Karno yang ditemui media ini mengatakan, gangguan kamtibmas itu seringkali muncul dari simpul-simpul masyarakat yang merasa termarginalkan, sehingga dipandang perlu memberdayakan mereka agar merasa dihargai.

“Itulah alasan kami merekrut mereka untuk menjadi anggota Bankompol, agar mereka merasa memiliki tanggungjawab dalam menjaga keamanan di lingkungan mereka masing-masing” kata Karno.

Menurutnya, tindakan kriminal yang terjadi di tengah masyarakat sering dipicu oleh persoalan ekonomi dan kebuntuan komunikasi di tengah masyarakat, sehingga pihaknya memandang perlu untuk melakukan pemberdayaan.

“Mereka-mereka yang sering dipandang rendah status sosialnya itulah yang kadang memicu terjadinya konflik, maka kami berusaha mengangkat derajat mereka, agar mereka dihargai, dianggap ada dan memiliki peran di tengah masyarakat. Dengan begitu tumbuh kesadaran dalam diri mereka untuk tidak berbuat kriminal, bahkan merekalah yang akan menjadi pelopor kamtibmas di tempatnya masing-masing.”lanjut mantan perwira Angkatan Darat itu.

Sekretaris Bankompol Kamtibmas sektor Biringkanaya, H.Abu Salam at Thoriq menyebutkan, pihaknya telah menghimpun 50 personil anggota ke dalam data base keanggotaan sektor Biringkanaya. Wilayah yang luas ditambah lokasi yang berada di perbatasan menjadikan Biringkanaya menjadi titik wilayah yang rawan dengan gangguan kamtibmas.

“Selain wilayahnya yang luas, Biringkanaya ini juga merupakan wilayah kecamatan yang berada di segi tiga emas, karena diapit oleh tiga kabupaten dan kota, yakni Kabupaten Maros, Kabupaten Gowa dan Kota Makassar sendiri. Sehingga potensi terjadinya gangguan kamtibmas cukup besar. Itu sebabnya kita membutuhkan personil y Buang banyak dengan sebaran yang merata. Kami merangkul orang-orang yang berada di kantong-kantong kemiskinan, karena dari sanalah pemicu tindakan dan aksi kriminal biasa bermula.”katanya.

Untuk diketahui, saat ini keanggotaan Bankompol Kamtibmas sektor Biringkanaya diisi oleh personil dari beragam profesi, ada security, ada sopir mobil, pemulung, tukang bangunan, buru hingga wartawan, pengacara, ASN dan pensiunan polisi.

Selain untuk mewujudkan dan menjaga kamtibmas, keragaman status dan profesi itu sekaligus untuk menjalin silaturahmi di tengah masyarakat. Silaturahmi yang kuat, akan menjadi perekat di antara semua elemen masyarakat yang bermuara pada tumbuhnya kerjasama dan rasa saling peduli, saling menghargai dan akhirnya dengan sendirinya akan tercipta keamanan dan ketertiban di masyarakat.

[ Reporter : Daeng Khairil ]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *