Berita Sarin Gumi Nusantara
RedaksiIndeks
News  

Pembinaan Dan Pengawasan Monitoring Oleh Pengadilan Tinggi Denpasar Pada Pengadilan Negeri Singaraja Kelas 1B

Singaraja, Balijani.id ~ Pengadilan Tinggi Denpasar mulai Kamis, 12 Oktober 2023 s.d. Jumat, 13 Oktober 2023 , melakukan Pembinaan dan pengawasan Monitoring di Pengadilan Negeri Singaraja. Pembinaan dan Pengawasan monitoring dimaksudkan untuk meningkatkan kinerja Pengadilan Negari Singaraja dalam melayani masyarakat yang mencari keadilan.

Ketua Pengadilan Tinggi Denpasar H. Mochamad Hatta, SH, MH mengatakan, kehadiran tim dari Pengadilan Tinggi Denpasar di pengadilan Negeri Singaraja bukan terkait kasus perkasus. Melainkan bentuk sinergitas dalam melayani masyarakat.

Pembukaan dimulai pada hari pertama pukul 09.00 s.d. 11.00. Ketua Pengadilan Tinggi Denpasar, H. Mochamad Hatta, S.H, M.H dengan didampingi Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Denpasar Dr. Wayan Karya, S.H, M.Hum jajaran Hakim Tinggi Pengawas Tinggi Denpasar I Gede Ngurah Arthanaya, S.H, M.Hum, H.Zaeni, S.H, M.Hum, H.Sumino, S.H, M.Hum, Ni Wayan Suryani, S.E, S.H, M.H

beserta tim, mengadakan Pembinaan dan pengawasan monitoring di Pengadilan Negeri Singaraja

 “kehadiran kami ke pengadilan Singaraja, sebagai bentuk pengawasan agar benar benar pengadilan negeri Singaraja berjalan dengan baik. Sesuai dengan ketentuan yang ada. Bahkan saya lihat pengadilan negeri singaraja sudah layak naik kelas. Begitu juga Pengadilan Negeri Singaraja menjadi tolak ukur berdasarkan prestasi yang telah dicapai, ” ujarnya.

Pada kesempatan tersebut, Ketua Pengadilan Tinggi Denpasar juga menyampaikan agar PERMA nomor 7, 8, dan 9 tentang disiplin pegawai agar dilaksanakan dengan sepenuhnya. Ketua Pengadilan Tinggi Denpasar juga mengingatkan agar supaya seluruh jajaran aparat pengadilan menjunjung tinggi kode etik masing-masing jabatan.

Acara pembukaan pembinaan dan pengawasan monitoring tersebut dihadiri oleh Ketua Pengadilan Negeri Singaraja Heriyanti, S.H, M.Hum, Wakil Ketua I Made Bagiartha, S.H, M.H , Hakim, Panitera/Sekretaris, Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional dan Staf di ruang pertemuan Pengadilan Negeri Singaraja

Setelah acara pembukaan selesai dilanjutkan observasi pada tiap bidang dan dilanjutkan pada hari berikutnya tanggal 13 Oktober 2023 untuk pembinaan dan pengawasan monitoring di Pengadilan Negeri Singaraja

[ BJ/TIM ]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *