Berita Sarin Gumi Nusantara
RedaksiIndeks
News  

Redaksi Balijani Mengucapkan Selamat Hari Raya Nyepi Tahun Caka 1945

Singaraja, Balijani.id ~ Makna Hari Raya Nyepi Sebelum memberikan ucapan selamat Hari Raya Nyepi 2023, sebaiknya kita lebih dulu memahami makna Hari Raya Nyepi.

Direktur Utama Media Balijani .id Komang Maleneo Bramasta , AMD, AKT menuturkan, makna Hari Raya Nyepi adalah rangkaian upacara peringatan menjelang Tahun Baru Saka bagi umat Hindu.

Tahun Baru Saka menjadi momentum evaluasi diri bagi umat Hindu atas perjalanan hidup selama setahun ke belakang.

“Peringatan tahun baru membawa konsekuensi logis dilaksanakannya evaluasi kehidupan, terhadap kehidupan tahun yang lalu, sehingga jelas tergambar potret kehidupan kita tahun yang telah lewat,” jelas Maleneo Bramasta

Dalam melakukan evaluasi diri tersebut, lanjutnya, umat Hindu memerlukan suasana hening, sepi, dan tenang sehingga dapat melakukan renungan, kilas balik, dan introspeksi terhadap kehidupan yang telah lewat.

Proses introspeksi diri tersebut disebut sebagai mulatsalira.

“Setelah mengetahui bagaimana profil kehidupan kita di masa lalu, kita bisa membuat target kehidupan atau resolusi kehidupan kedepannya guna mencapai kualitas kehidupan yang lebih baik sesuai amanat kehidupan sebagai manusia,” tuturnya

[ BJ/TIM ]
#DewanPers
#Balijani.id
#PWI
#MIO
#PWRI
#HariRayaNyepi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *