Berita Sarin Gumi Nusantara
RedaksiIndeks

Paket Satrya di Usung Delapan Parpol, Peluang Besar Menang Pilkada Klungkung

Klungkung, Balijani.id ~ Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Klungkung memastikan terjadinya pertarungan tiga pasang kandidat di Pilkada Serentak 2024. Hingga waktu pendaftaran ditutup pada Kamis, 29 Agustus 2024 pukul 23.59 Wita, KPU Klungkung menerima pendaftaran resmi dari tiga pasang kandidat.

Pendaftar pertama yakni Calon Bupati dan Wakil Bupati (Cabup-Cawabup) Klungkung I Ketut Juliarta- I Made Wijaya (Paket Jaya) yang diusung Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Partai Nasional Demokrat (NasDem), Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), dan Partai Keadilan Sejahtera.

Pendaftar kedua, Cabup-Cawabup Klungkung, I Made Satria- Tjokorda Gde Surya Putra (Paket Satriya) yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Gelora.

Pendaftar ketiga, Cabup-Cawabup Klungkung I Made Kasta- I Ketut Gunaksa (Paket Astaguna) yang diusung Partai Golongan Karya (Golkar) dan Partai Demokrat.

Ketiga paslon berkomitmen mewujudkan Kabupaten Klungkung ke arah yang lebih baik demi masyarakat Bumi Serombotan.

Siapa yang keluar sebagai pemenang dan memimpin Klungkung 5 tahun ke depan atau masa bakti 2025-2030 akan ditentukan pada Rabu, 27 November 2024.

Namun, ditinjau dari dari peta politik berdasarkan hasil Pemilu Legislatif DPRD Klungkung Tahun 2024, Rabu, 14 Februari 2024 silam, di atas kertas Paket Satriya paling diunggulkan.

Diteropong dari peroleh suara partai, Paket Satriya berkekuatan paling besar yakni sebanyak 70.944 suara atau 52,16 persen dari total 136.014 suara sah dari 167.052 Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pileg 2024 Kabupaten Klungkung.

Modal suara besar Paket Satriya ini ditopang oleh 54.720 suara atau 40,23 persen suara PDI Perjuangan, 9.527 (7,00 persen) suara Partai Hanura, 4.723 (3,47 persen) suara Partai Perindo, 1.570 (1,15 persen) suara PKB, 293 (0,22 persen) suara Partai Gelora, dan 111 (0,08 persen) PPP.

Peringkat kedua diduduki oleh Paket Jaya dengan kekuatan modal suara sebanyak 44.995 atau 33,08 persen.

Sokongan suara ini bersumber dari modal 33.283 atau 24,47 persen suara Partai Gerindra, 6.989 (5,14 persen) suara Partai NasDem, dan 4.723 (3,47 persen) suara PSI.

Di posisi paling buncit dan terlemah bertengger Paket Astaguna dengan modal suara total 18.460 atau 13,57 persen.

Diketahui Cabup-Cawabup Klungkung, I Made Satria- Tjokorda Gde Surya Putra (Paket Satriya) yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Gelora mendaftar di KPU Klungkung pada Kamis, 29 Agustus 2024 pukul 10.00 Wita.

Sebelum mendaftar di KPU Klungkung, Paket Satriya menggelar deklarasi bersama ribuan pendukungnya di Alun-Alun Ida Dewa Agung Jambe, Kota Semarapura, Klungkung.

Deklarasi usai, Paket Satriya bergeser menuju Simpang Empat Lepang dan berjalan kaki menuju Sekretariat KPU Klungkung.

Kepada awak media, I Made Satria mengaku memiliki sejumlah program pro rakyat memperkuat serta melanjutkan program-program pemerintahan sebelumnya.

“Ke depan tugas kami akan menyelesaikan apa yang belum tuntas untuk mewujudkan Kabupaten Klungkung yang maju dan sejahtera. Kita selesaikan masalah besarnya dulu,” tegas Satria.

[ Reporter : Sarjana ]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *