Singaraja, Balijani.id ~ Kapolres Buleleng AKBP Ida Bagus Widwan Sutadi, S.I.K., M.H., pimpin Apel Ops Lilin Agung 2023 dalam rangka pengamanan giat Ibadah Natal tahun 2023. Minggu, 24/12/2023, pukul 16.00 wita bertempat di Lapangan Mapolres Buleleng.
Hadir dalam kegiatan ini Waka Polres Buleleng, Para PJU, Para Perwira jajaran Polres Buleleng, Personil yang terlibat Ops Lilin Agung 2023 dan Pengamanan Gereja.
Adapun Kapolres Buleleng, Personil yang melaksanakan pengamanan agar melaksanakan koordinasi dengan pengurus gereja terkait dengan pelaksanaan ibadah dan menempati lokasi sesuai surat perintah.
Laksanakan pengamanan yang humanis dengan melaksanakan pengawasan terhadap jemaat gereja yang akan melakukan ibadah natal, Padal agar melaksanakan wasdal melekat. Semoga pelaksanaan pengamanan gereja di wilkum polres buleleng dapat berjalan dengan aman dan damai tanpa gangguan apapun atas kerja keras serta upaya dari semua anggota yang tulus iklas.” Ucapnya.
Dilanjutkan pemberian bingkisan kepada personil yang melaksanakan hari natal 2023, kemudian personil yang melaksanakan kegiatan pengamanan digereja-geraja sterilisasi sebelum kegiatan persembahyangan bagi jemaat.
Kapolres Buleleng mengatakan bahwa Sterilisasi ini dilakukan, untuk memastikan keamanan dan kenyamanan umat dalam melaksanakan kegiatan persembahyangan, dan mengucapkan selamat hari natal 2023, ” Imbuhnya.
[ BJ/Hms ]