Berita Sarin Gumi Nusantara
RedaksiIndeks
News  

Gelar Kampanye Terbuka Dalam Penyampaian Visi dan Misi Calon Perbekel Desa Tianyar Barat

Caption : Panitia Pemilihan menggelar kampanye terbuka " visi dan misi " calon perbekel Tianyar Barat

Tianyar Barat, Balijani.id – , Panitia Pemilihan Perbekel menggelar kampanye terbuka dalam upaya perwujudan visi dan misi para calon perbekel Desa Tianyar Barat, Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem. Sabtu, (15/5/ 2022 )

Kegiatan kampanye terbuka merupakan suatu tahapan pelaksanaan pemilihan perbekel serentak Tahun 2022 setelah melewati beberapa tahapan – tahapan seperti tahapan pelaksanaan, pendataan pemilih, penjaringan dan penyaringan bakal calon serta tahapan kampanye. Dimana dalam kesempatan ini bahwa Panitia Pemilihan Perbekel Desa Tianyar Barat mengusung Tema ‘’Melalui Penyampaian Visi dan Misi Kita Tingkatkan Tata Kelola Pemerintahan yang Bersih Guna Mendukung Kesejahteraan Masyarakat Desa’’.

Seperti diketahui bahwa tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk melatih mental dan pengetahuan para calon perbekel yang dihadapkan dengan publik agar nantinya tercipta sikap keberanian yang tinggi saat memimpin atau menjalankan roda pemerintahan di tingkat desa. Tujuan ke dua adalah untuk mengetahui sejauh mana kompetensi yang dimiliki oleh para calon untuk mengantarkan arah pemerintahan dan pembangunan desa dalam kurun waktu 6 Tahun ke depan.

Di sisi lainnya kegiatan ini diharapkan para calon bisa mengikuti dengan penuh semangat dan antusiasme yang tinggi serta mengikuti ketentuan – ketentuan (tata tertib) kampanye yang telah ditetapkan bersama. Ketentuan tersebut tidak hanya ditaati dan dilaksanakan oleh para calon melainkan harus ditaati pula oleh para penonton dan pendukung dari masing – masing para calon terutama ketentuan terkait penerapan protokoler kesehatan.

Lokasi kegiatan dilaksanakan di Balai Banjar Kerta Buana, Desa Tianyar Barat, Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem. Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Panitia Pemilihan di Tingkat Desa. Dimana kegiatan tersebut dihadiri oleh Bapak Plt. Perbekel Desa Tianyar Barat, Ketua BPD, dan beberapa Staf atau perangkat desa lainnya.

Sedangkan tim panitia yang turut hadir pula yaitu I Nyoman Darma selaku ketua panitia, I Made Rangkep, S.Pd.SD.,M.Si sebagai wakil ketua, I Nyoman Suandi, S.Pd.SD.,M.Pd.,MM selaku sekretaris dan sejumlah anggota panitia pemilihan yang secara keseluruhan berjumlah 15 0rang. Adapun para calon yang turut hadir sekaligus mengikuti debat visi dan misi calon perbekel Desa Tianyar Barat pada hari ini adalah I Ketut Puja Diatmika (nomor urut 1), I Ketut Karya (nomor urut 2) dan I Gede Daryana (nomor urut 3). Ke tiga calon tersebut hadir dan masing – masing calon perbekel mengajak pendukung sebanyak 9 orang dengan mengenakan pakaian adat bali sesuai dengan ciri khas dan karakternya masing – masing.

Acara tersebut berakhir dengan aman, nyaman, lancar dan sangat kondusif. Hal ini dapat dibuktikan dengan adanya jabatan tangan dan berpelukan dari masing – masing calon perbekel serta makan bersama. Semoga kegiatan ini dapat berjalan secara berkelanjutan demi terbentuknya hubungan yang harmonis diantara para calon yang sedang berkompetisi dalam perhelatan demokrasi di tingkat desa guna mendukung kesejahteraan masyarakat yang lebih baik.

Penulis : I Nyoman Suandi
Editor. : Nyoman Sarjana

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *