Palembang, Balijani.id – Komandan Korem 044/Gapo Brigjen TNI M. Naudi Nurdika S.I.P M.Si M.Tr (Han), mengikuti pelaksanaan kegiatan Taklimat Awal Tim Post Audit ltjenad Tahun 2022 di wilayah Kodam ll/Swj, di Gedung Jenderal Sudirman Makodam II/Swj Jalan Jenderal Sudirman KM 2,5 Palembang, Senin (28/3/2022).
Dalam sambutannya, Pangdam II/Swj Mayjen TNI Agus Suhardi yang diwakili Irdam II/Swj Brigjen TNI Henra Hari Sutaryo mengatakan, kegiatan Wasrik Post Audit dari Itjenad merupakan langkah dan upaya pimpinan TNI AD mengawasi dan memeriksa pelaksanaan program kerja satuan Kodam II/Swj sebagai upaya mewujudkan tertib administrasi di lingkungan TNI AD.
“Kodam II/Swj siap menerima kunjungan Tim Wasrik Current Audit ltjenad dan akan membantu pelaksanaan tugas Tim Wasrik dengan sebaik-baiknya. Hasil Current Audit ltjenad dapat dijadikan sebagai bahan evaluasi dan introspeksi, dalam upaya penyempurnaan kegiatan, maupun sebagai pedoman bagi pelaksanaan Program Kerja dan Anggaran di Kodam II/Swj,” ujarnya.
Untuk itu para Asisten, lanjut Brigjen TNI Hernra Hari Sutaryo, Dansat dan jajaran Kepala Balakdam II/Swj, agar menyiapkan bahan keterangan/data yang diperlukan oleh Tim Current Audit ltjenad. “Karena, pada dasarnya Tim Current Audit ltjenad adalah mitra kerja yang akan membantu kita dalam menertibkan administrasi disetiap pelaksanaan kegiatan,”
Kegiatan Tim Post Audit itjenad ini sebagai bahan evaluasi dan introspeksi, dalam upaya penyempurnaan kegiatan, maupun sebagai pedoman bagi pelaksanaan program kerja dan anggaran di Kodam II/Swj, pungkasnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Irdam ll/Swj Brigjen TNI Henra Hari Sutaryo, Kapoksahli Pangdam ll/Swj Brigjen TNI Muchamad Bayu Hartomo, S.H, Ketua tim post Audit Itjenad Brigjen TNI Pujiyanto dan anggota tim, Para Asisten Kasdam II/Swj dan para kabalak II/Swj.( 006/rls/red )