Denpasar, Balijani.id| Prestasi yang diraih para siswa SMAN 4 Denpasar sungguh membanggakan nama sekolah dan Bali, dikarenakan para siswa SMAN 4 Denpasar berhasil Grand Champions ditingkat nasional.
Lomba yang diikuti para siswa SMAN 4 Denpasar yakni, lomba Kompetisi Ekonomi Nasional Forum Studi dan Diskusi Ekonomi yang diselenggarakan oleh UGM Yogyakarta dari tanggal 24 sampai 26 Oktober 2025.
Prestasi yang diraih para siswa SMAN 4 Denpasar ditingkat nasional tidak terlepas berkat dukungan dari para guru, orang tua siswa, dan Kepala Sekolah.
Para siswa yang berhasil meraih prestasi tingkat nasional diantaranya, Ni Luh Putu Inten Suarni siswa kelas XII.4, Kadek Yudha Raditya Sanjaya siswa kelas XII.4, dan Komang Prabha Dipta Adi Sanjaya siswa kelas XII.3.
Hal tersebut disampaikan oleh Guru Pembimbing SMAN 4 Denpasar I Gusti Putu Bagus Putra Pratama, S.Pd, Selasa (28/10/2025).
Sekaligus mengatakan, sebelum mengikuti pertandingan di UGM Yogyakarta, para siswa juga tekun mengikuti berbagai perlombaan di tingkat daerah.
“Peserta yang mengikuti lomba di UGM Yogyakarta diikuti oleh sekian provinsi se-Indonesia, dan SMAN 4 Denpasar juara pertama, serta berhasil menjadi Grand Champions, ” terangnya.
Kepala SMAN 4 Denpasar I Made Sudana, S.Pd, M.Pd menyambut baik hasil pencapaian yang diraih para siswa ditingkat nasional dengan berhasil meraih tingkat pertama, dan menjadi Grand Champions.
Keberhasilan para siswa SMAN 4 Denpasar menjadi Grand Champions tentu menjadi momen yang sangat spesial, dan momennya bisa dirayakan hari jadi Sumpah Pemuda 28 Oktober 2025.
“Pada Hari Sumpah Pemuda, pelaksanaannya diperingati dengan upacara bendera, sekaligus memberikan kehormatan kepada siswa yang sudah berprestasi ditingkat nasional,” ucapnya.
Salah satu siswa yang berprestasi di UGM Yogyakarta Ni Luh Putu Inten Suarni siswa kelas XII.4 menyampaikan sedikit pesannya yakni, keberhasilan yang diraih hari ini hingga menjadi
Grand Champions tentu tidak terlepas berkat dukungan dari para guru, guru pembina, Kepala Sekolah, dan orang tua.
“Semoga hasil yang diraih ini, kedepannya bisa diikuti oleh adik kelas untuk nantinya bisa berprestasi, baik ditingkat daerah, nasional, hingga internasional,” pungkasnya.
[ Editor : Redaksi BJ ]












