Berita Sarin Gumi Nusantara
RedaksiIndeks
News  

Peserta Rehabilitasi Medis Dan Sosial Lapas Narkotika Bangli Jalani Assemen Akhir

Bangli, Balijani.id ~ Sebanyak 100 (seratus) orang Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Bangli ikuti assessment akhir program rehabilitasi medis dan sosial tahun 2022. Kegiatan ini dilangsungkan di ruang rehablitasi dan ruang kunjungan Lapas Narkotika Bangli .

Dalam pelaksanaan assesment kali ini Lapas Narkotika Bangli bekerjasama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Bali, BNN Kabupaten Gianyar dan BNN Kabupaten Klungkung dengan total jumlah asesor sebanyak 12 orang.

Dalam kegiatan tersebut, 12 asesor melakukan wawancara kepada peserta rehabilitasi sosial dan medis. Pelaksanaan rehabilitasi di Lapas Narkotika Bangli pada tahun 2022 diikuti oleh 100 orang WBP dan semuanya dapat mengikuti hingga tahap akhir. Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari mulai dari tanggal 15 Agustus dan berakhir pada 16 Agustus 2022.

Adapun tujuan pelaksanaan kegiatan tersebut adalah untuk mengevaluasi perkembangan kondisi adiksi para WBP selama melaksanakan program rehabilitasi medis maupun sosial.

Setelah proses assessment selesai, seluruh WBP peserta rehabilitasi dilaksanakan tes urine sebagai bentuk komitmen para WBP bersih dari penggunaan narkotika dan keberhasilan pelaksanaan rehabilitasi itu sendiri. Dari hasil tes urine yang dilaksanakan kepada 100 peserta, semuanya menunjukan hasil negative. Kegiatan ini sekaligus penanda, pelaksanaan rehabilitasi telah memasuki fase akhir.

Kepala Lapas Narkotika Bangli dalam keterangannya menuturkan, “assessment akhir dapat memberikan gambaran pelaksanaan rehabilitasi yang sudah dilaksanakan berjalan baik” ucap Agus Pritiatno

“Harapan kami hasil dari assement akhir ini sesuai dengan yang diharapkan dari program rehabilitasi, WBP atau residen dapat terbebas dari ketergantungan narkotika, lebih positif dan inovatif selama menjalani pembinaan di Lapas Narkotika Bangli hingga berakhir masa pidananya,” terang Kalapas.

[ BJ/IGS ]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *